Minggu, 09 Desember 2018

Makanan Vegetarian Khas Indonesia

Kita pasti tentunya ingin tubuh kita hidup lebih sehat dan nyaman lagi, salah satunya dengan makan - makanan yang sehat. Makanan sehat tentunya dari bahan - bahan alami selain buah, sayur adalah salah satu alternatif untuk mendapatkan manfaat dari makanan alami tersebut. Dan dengan sayuran mereka biasa disebut dengan vegetarian, atau orang yang lebih banyak makan sayuran. Selain membuat tubuh seseorang menjadi lebih sehat juga dapat bonus yaitu mendapatkan badannyang ideal. Namun beberapa makanan atau olahan makanan berasal dan menggunakan bahan yang mahal dan sedikit rumit di dapatkan di Indonesia.

Namun jangan terlalu buru - buru untuk memberikan pemikiran bahwa makanan vegetarian itu mahal - mahal dan sulit untuk didapatkan. Padahal beberapa makanan - makanan khas Indonesia yang termasuk dalam golongan vegetarian dan sangat murah sekali harganya.

1. Pecel

Gambar : idntimes.com
Makanan ini berisi berbagai macam sayuran antara lain taoge, bayam, kangkung, kacang panjang dan disiram dengan bumbu kacang diatasnya. Dan biasanya makanan ini terkenal di DI Yogyakarta ,jawa tengah dan jawa timur. Tak jarang mereka menambahkan rempeyek kacang atau keripik tempe sebagai tambahan.

2. Urap

Gambar : selerasa.com
Sayuran vegetarian ini tidak jauh beda dengan pecel hanya saja biasanya ditambahkan wortel dan juga bumbu yang dipakai adalah parutan kelapa yang di campur dengan cabai dan sedikit garam.

3. Karedok
Gambar : resepkoki.co.id
Sama halnya dengan karedok, makanan ini juga di siram menggunakan bumbu kacang dan kemudian dicampur. Serta ditambahkan sedikit potongan timun dan krupuk kecil - kecil di atasnya.

4. Gado - Gado
Gambar : travel.tribunnews.com
Apalagi dengan gado - gado, hanya saja biasanya gado - gado ditambahkan dengan potongan tempe goreng dan tahu goreng, serta di atasnya diletakan kerupuk kecil - kecil.

Itulah 4 makanan vegetarian yang cocok untuk buat kalian yang mengurangi makan daging, harganya juga sangat terjangkau. Apalagi jika kita buat sendiri dengan membeli sayuran yang ada di pasar tradisional. Bahkan sekarang bumbu kacang yang sudah jadi dan tinggal menambahkan air sudah di jual dipasaran. Dan sekarang sudah tidak ada alasan lagi kalau makanan vegetarian itu susah dan malah didapatkan.

1 komentar: