Fakta Menarik Burung
Merpati – Kalau mendengar kata – kata burung merpati tentunya kalian pasti
tahu dengan burung yang satu ini, sudah menjadi hal yang biasa dengan burung
merpati karena burung yang satu ini susah susah gampang untuk di pelihara. Tidak
hanya sekedar trend yang sebentar terus hilang, burung merpati tetap menjadi
burung favorit untuk dipelahara dirumah. Karena memang burung yang satu ini
cepat sekali untuk berkembang biak asal dengan pemeliharaan yang serius.
Sumber Gambar : https://unsplash.com/photos/aq2u-OMPw4U
Burung merpati sering dijadikan sebagai burung aduan
ketangkasan yaitu dengan cara menerbangkan burung jantan kemudian memegang
burung betina nya sehingga jika burung jantan kembali kepada burung betina yang
kita pegang adalah hal yang unik dan indah sekali dilihat. Dan tentunya kalian
harus tahu kalau burung merpati dan burung dara adalah jenis burung yang sama
tidak ada perbedaan dari keduanya dan perbedaanya hanya pada penyebutan di
masing – masing wilayah saja. Kalian juga tahu kalau burung yang satu ini juga
menjadi makanan favorit pinggir jalan, rasanya yang unik dan gurih membuat
orang ingin mencoba burung merpati atau dara ini. Selain itu burung dara atau
merpati juga dijadikan sebagai lambang kesetiaan pada pasangannya ini
dibuktikan ketika kita mendatangi pernikahan terkadang ada ornamen burung dara
sebagai hiasan dekorasi pernikahan.
Sumber Gambar : https://unsplash.com/photos/rC1gxLEtxHc
Lalu hal yang unik lain apa saja dari burung yang satu ini?
Diliput dari laman bobo.grid.id berikut fakta menarik burung merpati
Pengirim Pesan
Tertentu
Fakta unik yang pertama tentunya kita juga tahu, kalau
burung merpati adalah burung yang dari dulu dikenal sebagai burung pembawa
pesan seperti surat. Bukan hanya sekedar mitos dan di film – film saja, karena
memang benar adanya burung merpati sebagai pembawa pesan. Pada zaman dahulu
sekitar abad ke 5 masehi sebelum adanya pos, di Suriah dan Persia menggunakan
burung merpati sebagai pengirim pesan. Tidak hanya itu saja, ternyata dalam
acara besar seperti olimpiade burung satu ini juga sebagai pembawa hasil
pertandingan olimpiade. Bahkan pada perang dunia juga menggunakan burung
merpati sebagai pesan jika ada musuh yang akan datang.
Sumber Gambar : https://unsplash.com/photos/cjGH6Eb-sQU
Kotoran Burung
Merpati
Fakta berikutnya adalah pada kotoran hewan tersebut yang
tidak bisa kalian remehkan, karena kotoran burung merpati juga dijadikan
sebagai pupuk untuk tanaman dan ternyata itu dilakukan sudah sejak zaman
dahulu. Bahkan di negara Iran dahulu orang – orang dilarang memakan burung
merpati agar burung merpati hanya untuk dipelihara dan diambil kotorannya
sebagai pupuk di perkebunan melon. Selain di negara Iran, ternyata di negara
lain seperti Italia dan Perancis juga menggunakan kotoran burung merpati untuk
dijadikan pupuk pada tanaman khas mereka yaitu anggur dan rami. Rami sendiri
adalah sejenis tanaman yang dapat menghasilkan minyak dan serat nabati dan
tumbuh di daerah tropis.
Anggukan Kepala
Burung Merpati
Ketika kita melihat burung merpati pasti kita sering
meliahat burung ini sedang mengangguk – anggukkan kepalanya dan ternyata
sebabnya adalah burung merpati mengangguk – anggukkan kepalanya untuk emperajam
penglihatan mereka. Mata dari burung satu ini tajam ketika ada objek atau benda
dalam kondisi diam atau tidak bergerak.
Kemampuan Otak Yang
Cerdas
Keunikan yang menarik terakhir adalah burung merpati adalah
salah satu hewan yang cerdas di dunia, karena menurut penelitian bahwa burung
merpati dapat melewati ujian cermin ujian
ini ditujukan untuk mengenali refleksi dari hewan seperti burung. Dan hasilnya
memang sangat memuaskan karena burung merpati adalah satu satunya hewan yang
bukan mamalia yang dapat melakukkan kemampuan ini dari 6 species mamalia. Selain
itu bahkan ada penelitian yang ternyata burung merpati dapat membedakan dan
bahkan mengenali foto dari dua manusia yang berbeda.
Sumber Gambar : https://unsplash.com/photos/r5rQzNnKJ5M
Itulah beberapa fakta menarik tentang burung dara atau
merpati yang tentunya harus anda ketahui selain untuk dipelihara.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar