Selasa, 23 Juni 2020

Tikus Dengan Membawa Rahasia



Tentunya kita pasti tahu dengan hewan yang satu ini, sering kita temui di rumah, sawah dan selokan hewan yang menurut banyak orang adalah hewan yang merugikan dan menjijikkan ini banyak yang diburu karena mengganggu entah dirumah atau di sawah yang sering memakan padi para petani. Jika dirumah juga sangat mengganggu apalagi sering mengambil makanan dari dapur di malam hari, dan yang membuat semakin jengkel karena setiap dikejar pasti akan sembunyi di tempat yang sulit untuk dijangkau oleh kita, seperti di atas diantara atap rumah. Dan membuat hewan ini semakin berkembang biak melahirkan banyak anak. Tentu saja hewan ini adalah tikus, mendengar nama hewan ini saja sebagian orang sudah merasa jijik apalagi harus berhadapan dengan hewan ini. Namun perlu diketahui juga tentang keunikan dari hewan yang satu ini.

Memakan Segalanya
 Tikus adalah termasuk hewan pemakan segalanya, karena hewan yang satu ini bisa memakan buah – buahan, daging ataupun biji – bijian.

Ingatan Yang Kuat
Jangan meremehkan ingatan pada tikus, karena ingatan tikus sangat kuat sehingga dia akan melewati tempat yang sama yang dia lewati sebelumnya.

Penglihatan Yang Buruk
Memang daya penglihatan dari tikus sangat lemah, karena apa yang mereka lihat akan tampak buram sehingga dia mengandalkan ingatanya.


Bahkan juga beberapa daerah menjual belikan tikus untuk dimakan oleh beberapa orang dan menjadikan sebagai kudapan lezat menurut mereka. Biasanya mereka menjual belikan tikus untuk dikonsumsi dalam keadaan sudah dibakar dan sudah hilang bulu – bulunya, namun hal itu hanya kita temui di beberapa daerah tertentu saja. Karena memang rata – rata orang tidak mengkonsumsi hewan yang satu ini.


Namun bukan berarti semua jenis tikus itu menjijikkan, bahkan ada bebrapa jenis tikus yang menjadi peliharaan. Tikus jenis ini perilakunya sangat berbeda dengan tikus yang sering kita temui di rumah, sawah maupun selokan, bahkan tikus peliharaan ini lebih jinak dan diajarkan beberapa hal. Sehingga jenis tikus yang berebda ini biasanya juga ada yang menjual belikan sebagai hewan peliharaan.

Itulan beberapa hal tentang tikus, maka dari itu jika kita tidak ingin tikus berada di rumah kita segera sembunyikan makanan ditempat yang aman dan bersih. Dan tidak lupa juga jangan malas untuk membersihkan rumah, dimana ketika rumah kita kotor atau jorok maka tikus akan betah tinggal di tempat tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar