Senin, 09 Oktober 2017

Penemuan Listrik Pertama Kali

Listrik sudah menjadi kebutuhan penting bagi semua orang, apalagi banyak alat-alat elektronik yang muncul dan harus menggunakan listrik untuk menyalakannya. Sedangkan yang menjadi penemu listrik adalah Michael Faraday lahir pada tanggal 22 September 1791 di Newington Butts,Inggris. Dia sebenarnya mempelajari berbagai bidang, namun dia lebih menyukai dan meperdalam bidang elektromagnetisme dan elektrokimia.

Pada dasarnya sistem kelistrikan sudah di kenal pada zaman Yunani kuno, yang pernah di lakukan oleh orang Yunani sendiri yaitu bernama Thales. Pada awalnya dia mulai menggosok-gosok batu jenis ambar yang kemudian dapat menarik bulu-bulu ke atas menuju batu tersebut. Dan kemudian dia menulisnya dalam buku.

Hingga akhirnya beberapa ilmuan mulai mengembangkan dan ditemukan teori-teori tentang bidang listrik. Salah satunya Michael Faraday yang pernah melakukan sebuah penelitian dengan cara menumpuk 7 uang logam dan di tambahkan dengan 7 tumpukan seng serta 6 lembar kertas yang sebelumnya sudah di basahi dengan air garam dan didapat dari mengacu pada penemuan Volta seseorang yang menemukan baterai. Kemudian pada tahun 1821 seseorang yang bernama Christian Orsted yang melakukan publikasi pada fenomena elektromagnetisme.

Dari hasil publikasi Christian tersebut kemudian membuat Faraday melakukan riset hingga pada akhirnya dia membuat alat yang dapat menghasilkan rotasi elektromagnetik, dan alat itu diberi nama Homopolar Motor. Alat tersebut bekerja dengan perputaran secara terus menerus yang timbul dari lingkaran magnet yang dikelilingi kawat. Dan kemudian masuk kedalam merkuri, sedangkan di dalam larutan tersebut sudah ada magnet.  Kawat tersebut akan terus berputar jika di aliri listrik, dan listrik tersebut dihasilkan dari baterai dan menjadi munculnya Teknologi Elektromagnetik. Hingga akhirnya dia melakukan percobaan kembali dengan cara melilitkan dua kumparan kawat. Dan magnet melewati kawat yang kemudian aliran listrik masuk kedalam kawat tersebut, yang kemudian membuat magnet berjalan.

Dalam penelitiannya, Faraday mendapat bantuan bimbingan dari Humphry Davy. Kemudian pada tanggal 25 Agustus 1867 tepatnya pada umur 75 tahun dia meninggal dunia di pengadilan Hampton,Middlesex,Inggris.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar