Jumat, 16 Oktober 2020

Sisi Lain Dari Hewan Kuat Kuda

 


Hari ini kita akan membahas tentang hewan yang sudah tidak asing lagi bagi kita, hewan yang juga berguna dan membantu pekerjaan manusia. Kuda merupakan hewan yang sangat kuat dan gagah, maka dari itu beberapa dari masyarakat kita menggunakan kuda sebagai alat untuk membawa barang yang berat di medan yang sulit dan di beberapa tempat, kuda juga dijadikan sebagai hewan ternak. Berkuda juga bisa dijadikan salah satu alternatif untuk olahraga, karena dapat menekan depresi dan juga membakar kalori. Memang memiliki kuda harus mempunyai ketelatenan dan harga dari kuda juga tidak murah, namun jika membutuhkan kuda pantas untuk dimiliki.

 

Dan berikut beberapa sisi lain dari kuda menurut idntimes.com

 


Memiliki Posisi Tidur Yang Unik

Pada umumnya tidur dengan cara duduk dan berbaring sudah biasa, namun kuda bisa tidur berbaring maupun berdiri. Kuda hanya membutuhkan sedikit berbaring untuk tidur nyenyak, dan lebih memilih tidur ringan dengan cara berdiri.

 

Menjadi Patokan Satuan Daya Oleh Manusia

Karena kekuatan kuda yang cukup besar dan kuat, maka kuda dijadikan sebagai acuan untuk satuan daya oleh manusia.

 

Banyak Minum Air

Kuda adalah hewan yang paling banyak minum air, bahkan kuda dalam satu hari bisa menghabiskan 5 sampai 10 galon air dan itu bisa lebih saat cuaca panas. Dan jika kuda kekurangan air maka kuda akan mengalami masalah kesehatan bahkan juga tidak mau makan.

 

Fakta Kuda Tertawa

Kadang kita melihat kuda memperlihatkan giginya dan mengira bahwa kuda tersebut tertawa, padahal itu tidak benar. Kuda melakukan hal tersebut untuk mempertajam dan mendeteksi bau agar lebih tajam dan baik menggunakan organ vomeronasal yang berada dekat dengan mulutnya.

 

Memiliki Mata Yang Besar

Dibandingkan dengan hewan mamalia lain, kuda memiliki mata yang cukup besar dan memiliki diameter 3,4 cm dan bahkan kuda memiliki pandangan yang lebih luas dari pada manusia.

 

Cara Berkomunikasi Kuda

Kuda adalah hewan yang suka berkelompok dan memiliki tingkat sosial yang tinggi, sehingga mereka harus berkomunikasi dengan satu sama lain yaitu menggunakan ekspresi wajah.

 

Itulah beberapa sisi lain dari kuda, menurut saya bagian ke empat sangat unik dan ternyata kita salah sangka terhadap tertawa kuda. Dan semoga artikel ini bermanfaat bagi kita semua.

 

Sumber Gambar : pinterest.com

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar