Minggu, 15 Januari 2023

Mengenal Vatikan Negara Terkecil Di Dunia

Mengenal Vatikan Negara Terkecil Di Dunia – Negara terkecil di dunia adalah Vatikan, dimana luas wilayahnya 44 hektare dengan panjang 1.045 meter dan memiliki lebar 850 meter yang di batasi oleh tembok tinggi dan terletak di wilayah kota Roma bagian barat. Selain itu wilayah lainnya masuk kedalam wilayah Italia yang disebut dengan wilayah ekstrateritorial yang memiliki luas 700.000 meter per segi. Dengan jumlah penduduk keseluruhan hanya 1000 orang dimana mereka berasal dari berbagai Negara yang di dominasi warga Negara Italia.1

 


Sejarah Berdirinya Negara Vatikan

Negara Vatikan terbentuk setelah melewati perjalanan yang cukup panjang, dimana pada pertengahan abad ke 8 terbentuk Negara Kepausan (Stato Pontificio) yang meliputi seluruh kota Roma yang terbentang antara pesisir barat dan timur Italia. Vatikan juga di akui sebagai badan politik yang menjamin takhta suci sebagai institusi tertinggi dalam gereja Katolik seluruh dunia sekaligus Negara berdaulat.

 

Proses penyatuan semua kerajaan yang ada di Italia berakibat pada Kepausan beberapa kali terancam dan terlibat dalam politik perang wilayah. Dan pada tahun 1870 Roma di rebut oleh Garibaldi dan kekuasaan di serahkan kepada Raja Vittorio Emanuel II maka berakhir pula apa yang disebut dengan Negara Kepausan.

 

Hingga akhirnya Paus Pius IX meninggalkan istana Lateran dan pindah ke istana Vatikan dengan menetap dan mengurung diri.

 

Raja Vittorio Emanuele II pada tahun 1871 mengeluarkan undang – undang yang menjamin kedudukan Paus untuk menempati Istana Lateran dan Castel Gandolfo, namun tindakan tersebut ditolak oleh Paus.

 

Secara sepihak pemerintah Italia mengeluarkan Suatu “Law of Guarantee” pada tahun 1919 yang berisi mengakui kedaulatan Paus atas wilayah tertentu dimana undang – undang tersebut memberi hak untuk menggunakan beberapa gedung yang ditunjuk sebagai bagian dari wilayah Paus. Namun tindakan tersebut di tolak oleh Paus, dimana yang berkuasa pada saat itu Paus Benediktus XV. Hingga akhirnya diadakan perundingan dengan hasil pembentukan Negara Kota Vatikan (The Vatikan City State)

 

Vatikan terbentuk melalui Traktat Lateran yang di tandatangani pada tanggal Februari 1929 antara Wakil Perdana Menteri Vatikan Kardinal Pietro Gaspari dan Perdana Menteri Kerajaan Italia Benito Mussolini.

 

Dimana isi dari Traktat Lateran mengakui bahwa Negara Koata Vatikan sebagai badan yuridis dan politis dimana memiliki jaminan kemerdekaan dan kedaulatan atas daerah yang di kelilingi tembok. Vatikan juga mengatur hak milik yang lain disebut sebagai “ekstrateritorial”. Dimana wilayah tersebut antaranya terletak di Roma bagian Basilika Santo Giovanni Lateran, Basilika Santa Maria Magiore, Basilika Santo Paulus, Palazzo della Cancelleria, Palazzo di Propaganda Fide, Palazzo San Callisto dan Palazzo Santo Offizio.

 

Vatikan untuk sementara ini memiliki kepala Negara Paus dan untuk dari segi hubungan antar bangsa, Vatikan adalah Negara yang berdaulat penuh dan dilindungi hokum internasional.

 

Mata Uang Yang Berlaku

Mata uang yang berlaku di Italia juga berlaku di Negara Vatikan, hingga mata uang Negara Vatikan adalah Euro yang di berlakukan sejak 2002. Walaupun begitu Vatikan juga mencetak mata uang logam sebagai cinderamata. Selain mata uang, bahasa yang digunakan dinegara ini juga sama dengan Negara Italia. Pada saat Misa Kudus bahasa Latin juga di gunakan selain bahasa dari Italia. Sedangkan untuk korespondensi diplomatic memakai bahasa Inggris dan Prancis.

 

Hubungan Dengan Indonesia

Salah satu Negara Eropa yang mengakui kemerdekaan Indonesia adalah Vatikan dimana di tandai dengan pembukaan misi diplomatik di Jakarta Pada tahun 1947 tingkat “apostolic Delegate”.

 

Namun untuk hubungan diplomatik secara resmi antara Vatikan dengan Indonesia sejak tanggal 25 mei 1950 dan terus berkembang. Selain itu Vatikan juga mengakui peran Indonesia yang cukup besar dalam hubungan antar bangsa terutama dalam gerakan Non-Blok, ASEAN, OKI, APEC, G-20 dan partisipasi aktif Indonesia dalam ikut serta perdamaian dunia.

 

 

Sumber : https://internasional.kontan.co.id/

 

  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar