Minggu, 15 Januari 2023

Rusia Menjadi Negara Terbesar Di Dunia

 

Rusia Menjadi Negara Terbesar Di Dunia – Kalau kita mendengar nama Negara Rusia kita pasti tidak asing lagi, dimana Rusia adalah Negara paling besar dan luas di dunia. Dimana dikatakan bahwa total 11 persen daratan di bumi. Rusia memiliki luas total mencapai 17.089.242 kilometer persegi dimana itu luas total daratan dan perairan sedangkan untuk luas daratannya saja mencapai 16.376.870.

 


Federasi Rusia merupakan nama resmi dari Negara Rusia dimana system semi – presidensial dengan berbentuk konstitusional di sebelah timur Eropa dan utara Asia. Ibu kota dari Negara Rusia adalah Moskwa. Tidak hanya luas wilayahnya saja, jumlah penduduk yang ada di Rusia juga menjadi jumlah terbanyak no Sembilan di dunia yaitu sekitar 147.190.000 jiwa penduduk. Walaupun dengan jumlah penduduk yang sebanyak itu, Rusia masih menjadi Negara dengan kepadatan penduduk yang rendah.

 

Iklim yang ada di Rusia sering disebut dengan Tundar dimana pertumbuhan pohon di suatu area terhambat oleh rendahnya suhu. Bahkan Rusia bagian Siberia di kenal dengan wilayah tanpa pohon. Saat musim panas tiba, bagian selatan saja yang mengalami kelembaban suhu dan itu berarti tidak semua seluruh wilayah Rusia mengalami hal tersebut.

 

Maka dari itu Rusia membagi wilayahnya menjadi 11 zona waktu dengan batasan jalur kereta api dan sungai, hal itu di lakukan pada tahun 1919. Untuk jarak wilayahnya juga cukup jauh sekitar 10 jam. Tak jarang warga Rusia menggunakan waktu Moskow dibandingkan dengan UTC dan menunjuk zona waktu sebagai MSK+1

 

Selain itu Negara Rusia memiliki beberapa pulau yaitu antara lain Novaya Zemlya, Daratan Franz-Josef, Kepulauan Siberia Baru, Pulau Wrangel di Samudera Arktik, Kepulauan Kuril dan Sakhalin.

 

 

Sumber : https://www.kompas.com/

 

 

 

 

 

 

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar